kenapa aku jadi tidak bisa tidur seperti ini
dengan lampu kamar yang terang
seperti biasa aku tidur
tempatnya masih sama
dengan sprei berwarna merah
bermotif lambang klub kebanggaanku ac milan
dengan bantal dan selimut
dan warna tembok yang masih hijau
kenapa aku jadi tidak bisa tidur seperti ini
padahal obat nyamuk bakar
sudah aku matikan
supaya aku tidak sesak nafas saat tertidur
jam dinding-pun menunjukan angka yang sama
seperti biasa (sesaat sebelum aku tertidur)
jarum kecil di angka sebelas
dan jarum panjang di angka duabelas
dan kenapa aku jadi tidak bisa tidur
dia juga sudah mengucapkan selamat tidur
dia juga sudah mengucapkan kecupan itu
tapi salah siapa
sampai aku tidak bisa tidur
tuhankah?
lampu kamar ini?
obat nyamuk ini?
jam dinding itu?
atau ucapan selamat tidur
dan kecupanmu?
entahlah
di akhir telepon
dia hanya berkata
dia tidak lagi tinggal di indonesia
Wednesday, August 28, 2013
Biografi
M.L.A. Mistam Lahir Duapuluh sekian tahun yang lalu. Belajar menulis puisi dan cerita pendek dari tahun 2010. Saat ini sedang menggemari membaca cerita dan menonton DVD. Buku-bukunya yang telah terbit “Yang Kucintai Selain Puisi (2013)”, “Aku Selalu Bisa Pulang (2014)”, “Apabila Denganmu (2015)", “Lelaki Pejuang Kuota (2016)", “Karena Di Dalam Lubuk Hatiku (2017)". Beberapa puisi dan cerpennya pernah diikutkan dalam beberapa buku “Sepasang Sayap yang Menerbangkan Ingatan (2012)”, “Antologi @puisi__cinta (2013)”, “Laut (2013)”, “Kepak Sayap-sayap (2014)” Sampai saat ini masih aktif membaca dan menulis bersama komunitas Banyuasin. Di blognya mohamadlatif.com ia masih suka menularkan rasa keegoisannya. Saat ini sedang sibuk mengerjakan sebuah buku terbarunya.
0 comments:
Post a Comment