Tuesday, July 10, 2012

Kalian tau nama saya?

Kalian tau nama saya?

Sebut saja aku jingga, menepikan semua tangismu, bermuara dalam dekapku.

Jika senja pergi, aku bukan lagi jingga, hanya menangis menangis dan menangis, mereka menyebutku camar yang tak ingin pulang.

Menyentuh pipimu adalah satu keinginan, jika hanya berdua duduk di bangku taman tak berpohon itu sekilas kenangan, bawa aku pada purnama

Bersama kita rapal matahari, biarkan malam nanti terang, bersama kita terluka, bersama kita dalam satu jiwa yang kekal, sebut aku kunang
Share:

0 comments:

Post a Comment

Biografi

M.L.A. Mistam Lahir Duapuluh sekian tahun yang lalu. Belajar menulis puisi dan cerita pendek dari tahun 2010. Saat ini sedang menggemari membaca cerita dan menonton DVD. Buku-bukunya yang telah terbit “Yang Kucintai Selain Puisi (2013)”, “Aku Selalu Bisa Pulang (2014)”, “Apabila Denganmu (2015)", “Lelaki Pejuang Kuota (2016)", “Karena Di Dalam Lubuk Hatiku (2017)". Beberapa puisi dan cerpennya pernah diikutkan dalam beberapa buku “Sepasang Sayap yang Menerbangkan Ingatan (2012)”, “Antologi @puisi__cinta (2013)”, “Laut (2013)”, “Kepak Sayap-sayap (2014)” Sampai saat ini masih aktif membaca dan menulis bersama komunitas Banyuasin. Di blognya mohamadlatif.com ia masih suka menularkan rasa keegoisannya. Saat ini sedang sibuk mengerjakan sebuah buku terbarunya.

Hosting Unlimited Indonesia